Minggu, 22 Juni 2014

MAINTENANCE / SERVICE PERBAIKAN DAN PERAWATAN PANEL CUBICLE



MAINTENANCE / SERVICE PERBAIKAN DAN PERAWATAN PANEL CUBICLE
kami adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa perawatan elektrikal, Area kerja kami meliputi Yogyakarta, Klaten, Solo, Semarang dan purworejo ( DIY DAN JATENG), salah satu divisi jasa kami adalah maintenance dan service PANEL CUBICLE.

PENTINGNYA SERVICE PERAWATAN PANEL CUBICLE
Perawatan Cubikel dilakukan sebagai upaya untuk mempertahankan atau mengembalikan fungsi dasar Panel Cubicle pada performance dan fungsi dasar yang semestinya, dan dapat berfungsi serta beroperasi dalam keandalan yang tinggi, selain itu dengan perawatan secara periodik dapat memperpanjang umur pakai Panel Cubicle, dan  dapat mencegah terjadinya kerusakan atau gangguan fungsi Panel Cubikle.Panel Cubikle yang terawat akan mejamin kontuinitas arus listrik, dan dapat diandalkan dalam fungsinya sebagai proteksi dan pengaman. Apabila Panel Cubicle tidak dirawat secara periodik dan terjadi kerusakan atau gangguan maka dapat menimbulkan kerugian yang sangat besar.
 MERK-MERK CUBICLE  Yang kami tangani :
  • Service Cubicle Scheider
  • Service Cubicle ABB
  • Service Cubicle UNIND
  • Service Cubicle AREVA ( Unindo )
  • Service Cubicle Siemans
  • Service Cubicle Tamco
Call

contact Person :
Hendra Setiawan
AS : 0823 4997 1874
XL : 0819 0374 7923

PANEL CUBICLE
Pengertian Panel CUBICAL
Panel CUBICLE / KUBICAL merupakan panel tegangan menengah ( > 1KV – 35 KV ). Disebut cubicle karena komponen dan bagian- bagiannya di kemas dalam box plat yang berbentuk seperti lemari dan dilengkapi dengan pintu yang telah didesaign sedemikian rupa dengan menyesuaikan standart operasi fungsinya.

Fungsi Panel Cubicle
Panel Cubicle berfungsi sebagai penghubung dan pemutus arus listrik tegangan menengah, keberadaannya dipergunakan untuk melengkapi beban trafo distribusi, selain sebagai pemutus dan penghubung arus, panel cubikle  juga berfungsi sebagai pengukur tegangan, arus, maupun daya, dan juga sebagai alat proteksi / pengaman sytem penyaluran tenaga listrik ke pusat beban, dan sebagai fungsi kontrol.

Komponen- komponen dalam Panel  Cubicle
  • Bus Bar
  • Sircruit Breaker
  • Load break Switch ( LBS )
  • Disconnecting Switch ( DS ) atau Switch ( S )
  • Earting Switch ( ES )
  • Current Transformer ( Trafo Arus ), ( CT )
  • Potentian Transformer ( trafo Tegangan ), ( PT )
  • Peralatan Ukur ( Volt meter, Amper meter, dsb )
  • Rile Proteksi
  • Inter locking ( Proteksi )




Pembagian Fungsi Panel Kubicle
Tegangan listrik yang mengalir melalui gardu induk PLN diteruskan memasuki Switch Gear Panel, dimana didalam  Switch Gear Panel terdiri dari :
  1. Incoming Switch Gear
  2. Matering Panel
  3. Load Break Switch
1.   Incoming Switch Gear.
          Didalam Incoming Switch Gear terdapat bagian –bagian tertentu yaitu:
  • GCB (Gas Circuit Breker). Adalah breker utama yang berfungsi sebagai penghubung dan pemutus power supply yang masuk dari PLN .GCB menggunakan media isolasi SF6,dimana sf6 adalah sebagai “media isolasi yang berfungsi untuk meredam bunga api”yang terjadi pada saat Switching dan SF6 ini merupakan gas yang tidak berbau dan tidak mudah terbakar.
  • ACB (Air Citcuit Breker). Fungsi ACB  ini merupakan saklar utama yang berfungsi sebagai pemutus dan penghubung power supply yang masuk dari PLN .
  • Akan tetapi pada ACB ini menggunakan media isolasi dengan udara yang berfungsi meredam bunga api.
  • Incoming Available Light. Adalah lampu indikasi yang akan menyala jika ada power dari PLN (bertegangan).
  • DC Control Source Light. Adalah sebuah lampu indikator yang berfungsi sebagai indikator power supply DC untuk control MDP.
  • CB On Light. Adalah lampu indikator yang menunjukan breker dalam posisi On.
  • CB Off Light. Adalah lampu indikator yang menunjukan breker dalam posisi Off.
  • CB Trip Light. Adalah lampu indikator yang menunjukan breker dalam posisi Trip atau terdapat gangguan.
  • CB Spring Changed Light. Adalah lampu indikator untuk mengetahui Pompa Circuit Breker telah bekerja.
  • Emergency Stop Button. Adalah sakelar tekan untuk memutuskan hubungan power supply apabila dalam keadaan Emergency / Darurat.
  • Alarm Reset Button. Adalah sakelar tekan untuk mereset alarm.
2.   Matering Panel  
          Didalam metering panel terdapat bagian-bagian yaitu:
  • Ampere Meter(R-Y-B). Adalah alat yang digunakan untuk mengukur arus yang mengalir melalui fasa (R-Y-B)
  • Power Factor Meter. Adalah alat yang digunakan untuk mengukur factor daya (cos j) dari PLN.
  • KWh Meter. Adalah alat yang digunakan untuk mengukur daya.
  •  Frequensi Meter. Adalah alat yang digunakan untuk mengukur frekuensi tegangan dari PLN.
  • Watt Meter. Adalah alat yang digunakan untuk mengukur daya yang disupply dari PLN.
  • Alarm Stop Button. Adalah tombol tekan yang digunakan untuk mematikan alarm saat terjadi gangguan.
  • Reset Button. Adalah tombol tekan yang digunakan untuk mengembalikan posisi kontak-kontak sakelar otomatis dalam kondisi normal.
  • Buzzer. Adalah pengubah gelombang – gelombang listrik menjadi getaran suara yang digunakan sebagai alarm (peringatan).
  • Earth Fault Relay. Adalah sakelar otomatis yang akan trip jika adanya arus bocor ketanah.
  • Over Current Relay. Adalah sakelar circuit breker yang akan trip jika kelebihan arus.
  • Current Test Terminal (CTT). Adalah terminal yang digunakan untuk mengetahui ada atau tidak adanya arus listrik di Matering Panel.
  • Volt Test Terminal (VTT). Adalah terminal yang digunakan untuk mengetahui ada atau tidak adanya tegangan  listrik di Matering Panel.
3. Load Breker Switch Panel.
      Didalam panel terdapat LBS (Load Breker Switch) yang digunakan sebagai pengaman   LBS yang terpasang ini mempunyai kemampuan menahan arus sampai sebesar 400A dan LBS ini mempunyai 3 lampu tanda yaitu:
  • LBS On Light. Adalah lampu indikator yang menunjukan bahwa LBS dalam posisi On.
  • LBS Off Light. Adalah lampu indikator yang menunjukan bahwa LBS dalam posisi Off.
  • LBS Trip Light. Adalah lampu indikator yang menunjukan bahwa LBS dalam posisi Trip.

Tips, Cara, point Merawat Panel Cubicle
Perawatan secara periodik harus dilakukan untuk merawat komponen-komponen cubikle agar dapat bekerja dan berfungsi sebagai mana mestinya, selain itu  untuk menjaga agar komponen tersebut  dapat bertahan lama serta untuk mencegah terjadinya gangguan fungsi Panel Cubicle.Ada beberapa point dalam merawat atau membersihkan Panel Cubicle yang harus dijadikan focus pemeriksaan, yaitu antara lain :
Troublel shooting dan permasalahan panel Cubicle

Corona
Bila korona terjadi maka pada Panel Cubicle akan short sircuit antar fasa to fasa atau fasa to grounding. Untuk mencegah corona bisa memanfaatkan alkohol kadar > 90% untuk membersihkan komponen dari kotoran debu. Selain alkohol dapat memanfaatkan vacum cleaner untuk menyedot debu dan sarang laba-laba.
Penyebab terjadinya corona pada panel cubicle adalah karena kondisi kebersihan dan tingkat kelembapan pada panel tersebut, Panel Cubicle yang tidak pernah dirawat akan menumpuk debu dan sarang laba-laba yang dapat memicu terjadinya corona.

Kekendoran Konection
Pada Panel Cubical kekendoran Conection terjadi pada baut-baut atau skun-skun kabel. Kekencangan conektion menjadi menjadi salah satu poin service Panel Cubical karena dampak yang ditimbulkan akibat adanya kekendoran conection akan berakibat pada terbakarnya coktion tersebut dan berpotensi juga terbakarnya panel.

Kebocoran Isolator
Kebocoran isolator dapat disebabkan karena umur pakai dan juga dipengaruhi oleh kelembaban lingkungan sekitar isolator tersebut. Perawatan Isolator pada saat service Panel cubicle dapat memanfaatkan silikon untuk mempertahankan kondisi dan umur isolator. Pemakaian silikon juga di maksudkan agar tidak ada kotoran yang menempel pada isolator baik berupa debu ataupun sarang laba-laba.

Kebocoran Rhycem
Kebocoran Rhycem terjadi karena adanya kelembaban, kotoran debu, atau karena isolasi yang rusak. Solusi yang harus dilakukan adalah dengan melakukan pembersihan dan bila diperlakukan dilakukan pemanasan ulang pada rhycem

Kebocoran Kabel
Kebocoran pada cable dapat diakibatkan karena umur pakai dan juga kondisi kelembaban lingkungan panel cubikle, Biasanya diakibatkan oleh rusaknya isolasi kabel atau kelembaban kabel.Perawatan secara periodik dan  pemeriksaan kualitas cable dapat dijadikan solusi pada perawatan cubikel. Ganti kabel bila sudah diperlukan.

Bila diperlukan perawatan secara profesional silahkan hubungi kami CV TEKINDO Jogja, legalitas lengkap 
Call :

contact Person :
Hendra Setiawan
AS : 0823 4997 1874
XL : 0819 0374 7923



2 komentar:

  1. Izin copas
    www.omegadelta-electric.tk
    General contractor, supplier electric and maintenance HVACR

    BalasHapus
  2. siapakah seharusnya yg punya tanggung jawab untuk perawatan cubical ? konsumen ataukah pln ?

    BalasHapus